Search

Mas Dhito Sebut Dua Opsi Persoalan Pasar Tawang Purwoasri Kediri

Mas Dhito Sebut Dua Opsi Persoalan Pasar Tawang Purwoasri Kediri

Hanindhito Himawan Pramono (akrab disapa Mas Dhito) Calon Bupati (Cabup) Kediri tahun 2020 mengatakan, ada dua opsi terkait persoalan banjir di Pasar Tawang di wilayah Kecamatan Purwoasri Kabupaten Kediri. Foto : Dokumentasi – A Rudy Hertanto

“Direvitalisasi atau direlokasi jadi ada dua opsi, apakah bangunan tersebut diperbaiki atau kita pindahkan,” kata Mas Dhito usai blusukan di Pasar Tawang, Purwoasri, Selasa (27/10/2020).

“Karena kalau musim hujan itu debit airnya luber dan akhirnya banjir berdampak kepada pasar,” lanjutnya.

Menurut Mas Dhito, keberadaan pasar tidak boleh terdampak banjir karena ini berkaitan dengan higienis, “Karena distribusi dari barang-barang yang ada di pasar itu kan di konsumsi oleh masyarakat,” tuturnya.

“Makanya perlu dipikirkan secara bersama, nanti salah satu pasar yang akan direlokasi ataupun direvitalisasi adalah salah satunya adalah Purwoasri,” sambungnya.

Mas Dhito menjelaskan, “Masih ada banyak pasar-pasar kalau saya tidak salah total pasar yang ada di Kabupaten itu ada 14, yang sudah ada revitalisasi itu baru ada berapa tujuh kalau nggak salah yang sedang berproses salah satunya Gringging yang ada di Grogol.”

“Kita juga harus lihat kira-kira kalau direlokasi di mana kalau direvitalisasi mereka harus di tempatkan dulu di mana, nah ini yang kita lagi pikirkan, karena biasanya kalau pedagang pasar enggak mau dipindahkan terlalu jauh,” jelasnya.

“Jadi kendala kita di situ, nanti saya coba diskusi dengan dinas terkait dengan yang memang ahlinya bagian untuk perencanaan pasar tersebut,” imbuh Mas Dhito. (A Rudy Hertanto)

INDEX