Search

Warga Lansia Bahagia Sejahtera Desa Gampeng

Warga Lansia Bahagia Sejahtera Desa Gampeng

Warga lanjut usia (lansia) Desa Gampeng Kecamatan Gampengrejo Kabupaten Kediri saat mengikuti pelayanan pemeriksaan kesehatan di balai desa setempat, Rabu (5/9/2018). (Foto: Pratikto Rendra Putranto)

Terlaksana melalui posyandu, kegiatan senam, cek kesehatan dan tausiah menjadi rutinitas bulanan bagi warga lansia di Desa Gampeng Kecamatan Gampengrejo Kabupaten Kediri.

Tujuan utama dari kegiatan itu adalah untuk menjaga kesehatan jasmani dan rohani khususnya warga yang telah lanjut usia di desa setempat, demikian disampaikan Pejabat sementara (Pj) Kepala Desa (Kades) Gampeng Kecamatan Gampengrejo Kabupaten Kediri Mugiono, Rabu (5/9/2018).

Menurut Mugiono, posyandu lansia rutin sebulan sekali digelar, tempat berada di balai desa. Senam lansia sebulan diadakan dua kali, instrukturnya berasal dari daerah terdekat sekitar Desa Gampeng. Dalam pelaksanaan tausiah pihaknya bekerjasama dengan Kantor Urusan Agama (KUA).

Seperti dikatakan Mugiono, kegiatan ini tentunya sangat bermanfaat, selain membuat badan warga lansia menjadi sehat dan bugar, kesempatan tersebut bisa digunakan sebagai ajang saling bersilahturahmi serta sebagai upaya untuk mewujudkan lansia bahagia sejahtera. (Pratikto Rendra Putranto)

INDEX